Senin, 30 Juni 2014

ME(DI)MASUKI-RAMADHAN


Hari ketiga puasa ramadhan, yang terasa barulah hal-hal yang besentuhan dengan ketidakbugaran jasmani, loyo, kurang fit. Dimensi keruhanian puasa ramadhan belumlah menampak, masih seperti sediakala. Sang Guru lalu mewujud dengan sepenggal sabda: " Han..., di awal ramadhan, dikaulah yang memasukinya sambil berharap di akhir puasa ramadhan, ramadhanlah yang memsuki dirimu, dimasuki oleh ramadhan. Buah dari perjalanan memasuki puasa ramadhan adalah dimasuki oleh puasa ramadhan."

0 komentar:

Posting Komentar